Status Gizi dengan Kejadian ISPA Balita di Wilayah Kerja Puskesmas Unyur Kota Serang Sebelum dan Selama Pandemi Covid-19

  • Sanni Yasmi Nurjamillah IPB Unibersity
  • Cesilia Meti Dwiriani Departemen Gizi Masyarakat, Fakultas Ekologi Manusia, Institut Pertanian Bogor, Indonesia
Keywords: ARI incidence, Covid-19 pandemic, immunization status, nutritional status

Abstract

Penelitian ini bertujuan menganalisis hubungan status gizi balita dengan kejadian Infeksi Saluran Pernapasan Akut (ISPA) pada balita di wilayah kerja Puskesmas Unyur Kota Serang sebelum dan selama pandemi covid-19. Desain penelitian adalah komparatif cross sectional menggunakan data sekunder register Manajemen Terpadu Balita Sakit (MTBS) Puskesmas tahun 2019-2020. Penelitian ini menganalisis data balita yang diperoleh dengan systematic sampling. Data yang dianalisis adalah karakteristik balita, status imunisasi, status gizi dan kejadian ispa pada balita. Hasil uji korelasi Spearman menunjukkan tidak ada hubungan antara karakteristik, status imunisasi dan status gizi (p>0,05) dengan kejadian ISPA dan derajat keparahannya pada balita sebelum dan selama pandemi Covid-19.

Published
2022-10-03
Section
Articles