MORFOLOGI SEL DARAH MERAH ITIK MANILA YANG DIPAPAR PADA BERBAGAI KONSENTRASI LARUTAN NaCl HIPOTONIS

  • Anisa Rahma Sekolah Kedokteran Hewan dan Biomedis, IPB University
Keywords: mageJ, Morfologi, NaCl, Sel darah merah, Sirkulariti

Abstract

Bentuk sel darah merah dapat dipengaruhi oleh pemberian larutan yang memiliki konsentrasi berbeda. ImageJ dapat dimanfaatkan untuk mengukur perubahan morfologi sel darah merah. Analisis morfologi sel darah merah dilakukan pada 60 sampel darah yang diberi perlakuan NaCl dengan konsentrasi bertingkat (NaCl 0.6%, NaCl 0.7%, NaCl 0.8%, NaCl 0.9%). Sampel natif darah diamati pada menit ke- 2, -4, -6, -8, dan -10. Sel darah merah diamati menggunakan mikroskop dengan perbesaran 40 kali. Data hasil pengamatan diolah menggunakan imageJ untuk menganalisis sirkulariti serta perubahan dimensi. Hasil penelitian memperlihatkan terjadi peningkatan sirkulariti dan nilai dimensi sel darah merah pada konsentrasi 0.6% menit ke-2, konsentrasi 0.7% menit ke-4, dan pada konsentrasi 0.8% pada menit ke-8. Hal ini menggambarkan bahwasanya terjadi perubahan bentuk sel darah merah yang ditandai dengan adanya peningkatan sirkulariti dan dimensi sel darah merah ketika sel darah merah dipapar pada konsentrasi NaCl yang berbeda-beda.

Published
2023-03-10
How to Cite
RahmaA. (2023). MORFOLOGI SEL DARAH MERAH ITIK MANILA YANG DIPAPAR PADA BERBAGAI KONSENTRASI LARUTAN NaCl HIPOTONIS. Jurnal Veteriner Dan Biomedis, 1(1), 9-14. https://doi.org/10.29244/jvetbiomed.1.1.9-14.
Section
Articles