Kata Pengantar

  • Kata Pengantar TIP

Abstract

Pembaca yang budiman,
Puji syukur kita panjatkan ke hadirat Allah SWT, atas berkat dan rahmatNya pada kesempatan ini kita dapat kembali berjumpa melalui Jurnal Teknologi Industri Pertanian Volume 23 Nomor 2 Edisi Agustus, Tahun 2013.
Semua artikel yang dimuat pada Jurnal Teknologi Industri Pertanian ini telah ditelaah oleh Dewan Editor dan Mitra Bebestari yang kompeten. Hanya artikel-artikel berkualitas baik dan sangat baik yang dapat dimuat pada Jurnal Teknologi Industri Pertanian.
Topik-topik yang disajikan pada edisi kali ini mencakup model kebijakan teknologi perubahan iklim, penyiapan grits jagung, papan dari bungkil biji jarak pagar, strategi pengembangan agroindustri tempe, penilaian siklus hidup produksi biodisel, sistem bisnis agroindustri kulit samak, dan plastik biodegradable. Sebagai penutup disajikan artikel tentang parameter dielektrik penentuan masa kadaluwarsa biskuit.
Kepada penulis dan mitra bestari yang telah berkontribusi pada penerbitan jurnal edisi ini, kami menyampaikan terima kasih yang mendalam. Sebagai akhir kata, kami mengundang rekan sejawat peneliti dan praktisi agroindustri mengirimkan naskah untuk disajikan pada jurnal ini. Saran dan kritik yang membangun sangat kami harapkan. Selamat membaca.
Ketua Dewan Editor
Marimin
Published
2014-02-17
How to Cite
TIPK. P. (2014). Kata Pengantar. Jurnal Teknologi Industri Pertanian, 23(2). Retrieved from https://jurnal.ipb.ac.id/index.php/jurnaltin/article/view/7576