Pemetaan Informasi Sebaran Bidang Ilmu pada Penelitian Skripsi Fakultas Pertanian IPB Lulusan Tahun 2015-2019 Berdasarkan Standar Universal Decimal Classification

Suatu Kajian Bibliometrika

  • Fery Siswadi Perpustakaan IPB
  • Deden Himawan Perpustakaan IPB
  • Dewi Widhasari Perpustakaan Pertanian IPB

Abstract

Modal dasar dari kekayaan alam Indonesia merupakan potensi yang sangat penting dalam meningkatkan produktivitas khususnya komoditas pertanian. Sesuai dengan NawaCita Presiden Joko Widodo, Kementerian Pertanian telah mencanangkan “Indonesia Menuju Lumbung Pangan Dunia 2045.  Untuk itu pemangku kebijakan bisa memanfaatkan hasil-hasil penelitian yang telah dilakukan oleh mahasiswa Fakultas Pertanian  IPB university sebagai perguruan tinggi terdepan dengan berbagai bidang ilmu pertanian. Untuk mengetahui bidang ilmu yang pernah dan belum pernah diteliti, maka penelitian ini dilakukan.

Kajian ini menggunakan sampel berasal dari skripsi Fakultas Pertanian IPB University lulusan tahun 2015 – 2019 (lima tahun) sebanyak 2135 judul penelitian. Pemetaan menggunakan standar Klasifikasi UDC, Tabel dianalisis secara deskriptif dan dipetakan menggunakan VosViewer.

Bidang ilmu yang paling banyak diteliti adalah pemupukan, nutrisi tanah dan hormon tumbuh 330 judul penelitian. Sedangkan yang terkait dengan komoditas  padi, kelapa sawit dan jagung. Analisis kata kunci atau co-word menggunakan VosViewer pada penelitian mahasiswa ini terbagi menjadi 16 kluster dengan kluster terbesar terdiri dari 92 kata kunci. Dosen pembimbing utama paling produktif adalah Afra Donatha Nimia Makalew (32 mahasiswa). Selanjutnya Dosen pembimbing anggota adalah Syaiful Anwar (35 mahasiswa).

Bidang ilmu pemupukan, nutrisi tanah dan hormon tumbuh paling banyak diteliti, sedangkan terkait komoditas adalah tanaman padi, kelapa sawit dan tanaman jagung. Dosen pembimbing utama paling produktif adalah Afra Donatha Nimia Makalew (32 mahasiswa)  Selanjutnya Dosen pembimbing anggota adalah Syaiful Anwar (35 mahasiswa).

Downloads

Download data is not yet available.

Author Biography

Fery Siswadi, Perpustakaan IPB

References

Bargumono, H.M. 56 Tanaman buah tropis Indonesia. Dipetik Sep. 01 2020 https://www.scribd.com/doc/269840688/56-Tanaman-Buah-TropisIndonesia.
Concortium, U. (2019). UDC Master Reference File 12. Dipetik May 18, 2019, dari Universal Decimal Classification Concortium: http://www.udcc.org/
Hariwijaya. (2007).Metodologi dan penulisan skripsi tesis dan disertasi untuk ilmu sosial dan humaniora. Yogyakarta: Parama Ilmu.
Institut Pertanian Bogor. (2017). Panduan program pendidikan sarjana. Bogor: IPB
Muljono, P., Sujana, J., & Prabowo, B. (2009). Metodologi Penelitian dan Laporan Kearsipan. Jakarta: Penerbit Universitas Terbuka.
Nurmala, Tati dkk. (2012) Pengantar ilmu pertanian. Yogyakarta: Graha Ilmu.
Rahman, Agus Abdul. (2017). Metode penelitian psikologi: langkah cerdas menyelesaikan skripsi. Bandung: Remaja Rosdakarya.
Soetrisno., Suwandari, Anik. (2016) Pengantar ilmu pertanian. Malang: Intimedia
Sugiyono. (2014). Metode penelitian manajemen: Pendekatan kuantitatif, kualitatif, kombinasi, penelitian tindakan, penelitian evaluasi. Bandung: Alfabeta.
Sulistyo-Basuki. (1991). Pengantar ilmu perpustakaan. Jakarta: Gramedia Pustaka Utama.
Tupan (2016). Peta perkembangan penelitian pemanfaatan repositori institusi menuju open access: studi bibliometrik dengan VOSViewer. Khizanah Al-Hikmah Jurnal Ilmu Perpustakaan, Informasi, dan Kearsipan, 4(2), 104-117
Van Eck, N.J., & Waltman, L. (2011). Text mining and visualization using VOSviewer. ISSI Newsletter, 7(3), 50-54.
Van Eck, N.J., & Waltman, L. (2019). Manual for VOSviewer version 1.6.10. di unduh dari https://www.vosviewer.com/getting-started#vosviewer-manual
Yudono, Prapto dkk. (2016). Pengantar ilmu pertanian. Yogyakarta: Gadjah Mada University Press.
Published
2020-12-13
How to Cite
SiswadiF., HimawanD., & WidhasariD. (2020). Pemetaan Informasi Sebaran Bidang Ilmu pada Penelitian Skripsi Fakultas Pertanian IPB Lulusan Tahun 2015-2019 Berdasarkan Standar Universal Decimal Classification: Suatu Kajian Bibliometrika. Jurnal Pustakawan Indonesia, 19(2), 67-79. https://doi.org/10.29244/jpi.19.2.67-79