KERAGAAN ALAT TANGKAP MINI PURSE SEINE DAN CANTRANG DI PELABUHAN PERIKANAN PANTAI (PPP) TASIK AGUNG KABUPATEN REMBANG

  • Mathius Tiku Politeknik Kelautan dan Perikanan Dumai
  • Yaser Krisnafi Politeknik Kelautan dan Perikanan Dumai
  • Muhammad Nur Arkham Politeknik Kelautan dan Perikanan Dumai
Kata Kunci: Mini purse seine, Cantrang, Musim penangkapan, PPP Tasik Agung

Abstrak

Alat penangkap ikan yang banyak digunakan oleh Nelayan di Pelabuhan Perikanan Pantai (PPP) Tasik
Agung, Kabupaten Rembang adalah mini purse seine dan cantrang. Usaha penangkapan dengan
menggunakan alat tangkap tersebut memberikan dampak positif terhadap kesejahteraan nelayan lokal.
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui keragaan alat tangkap purse seine dan cantrang di PPP
Tasik Agung, Kabupaten Rembang berdasarkan spesifikasi, daerah penangkapan dan musim penangkapan.
Pengumpulan data dilakukan melalui metode survei. Pemilihan nelayan sebagai contoh dilakukan secara
aksidensial (accidential sampling) kepada responden yang dipandang orang tersebut layak diterima
sebagai sumber data/informasi. Pengolahan dan analisis datanya dikerjakan dengan menggunakan analisis
deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan spesifikasi alat tangkap mini purse seine yang biasa
digunakan oleh nelayan dengan armada penangkapan kapal motor dengan ukuran 11-20 GT umumnya
memiliki panjang dari ujung sayap kiri sampai ujung sayap kanan sekitar 250 m, sedangkan untuk kapal
dengan ukuran 20-30 GT menggunakan alat tangkap mini purse seine dengan panjang 360 m. Jaring
cantrang mempunyai bagian-bagian berbeda, dimana setiap bagian memiliki ukuran benang, ukuran mata,
jumlah mata jaring, serta ukuran dan panjang tali. Operasi penangkapan ikan di Perairan Laut Jawa sampai
perairan Pulau Bawean (12 mil ke arah barat dan utara dari pantai Bawean dan Karimun Jawa) hingga
perairan Kalimantan. Puncak alat tangkap cantrang dan mini purse seine berbeda.
Kata Kunci: Mini purse seine, Cantrang, Musim penangkapan, PPP Tasik Agung

Unduh

Download data is not yet available.

Referensi

Al Bayyinah, A., Ismail, dan Hapsari, T.D. 2014. Analisis finansial usaha perikanan tangkap cantrang 30 GT di Pelabuhan Perikanan Pantai (PPP) Tasik Agung Rembang. Journal of Fisheries Resources Utilization Management and Technology.3(3): 218-227.

Creswell, J.W. 2010. Research Desaign: Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif dan Mixed. Pustaka PelajarIndonesia.

Imam, T. (2012). Potensi dan Peluang Pengembangan Usaha Perikanan Tangkap di Pantura Jawa Tengah. Saintek Perikanan,8(1), 65–73. doi: 10.14710/ijfst.8.1.65-73.

Junaidi, T dan Mahdiana, A. 2019. Analisis Usaha Purse Seine Sebagai Alat Tangkap Ikan Cakalang di Pelabuhan Perikanan Samudera Cilacap. Prosiding Seminar Nasional dan Call For Paper. Universitas Jendral Soedirman: Purwokerto. 9p.

[KKP] Kementerian Kelautan dan Perikanan. 2009. Kelautan dan Perikanan dalam Angka 2009. Pusat Data, Statistik dan Informasi. Kementerian Kelautan dan Perikanan. Jakarta. 154 hal.

Limbong, M. 2021. Keragaan perikanan tanngkap di Perairan Kabuoaten Tangerang. Jurnal Penelitian Perikanan.26(4): 201-210.

Pelabuhan Perikanan Pantai (PPP) Tasik Agung. 2018. Data Pelabuhan Perikanan Pantai (PPP) Tasik Agung. Rembang.

Diterbitkan
2021-05-28