Penerapan Teknik Imotilisasi Menggunakan Ekstrak Alga Laut (Caulerpa sertularioides) dalam Transportasi Ikan Kerapu (Epinephelus suillus) Hidup tanpa Media Air

Dadi Sukarsa

Abstract

Ekstrak Caulerpa sertularioides dapat memingsankan maupun mematikan ikan kerapu lumpur (Ephinephelus suillus) tergantung dari konsentrasi yang digunakan. Pada media air laut, konsentrasi yang dapat mematikan 50 % ikan selama waktu dedah 24 dan 48 jam berturut-turut adalah 0,646% dan 0,485%. Pada konsentrasi 0,295 %, 0,642 %, 0,946 % dan 1,346 % dapat memingsankan 50 % populasi kerapu masing-masing dalam waktu 18,27; 18,01; 15,19; 11,81 menit dan kerapu dapat pulih sadar setelah 20-30 menit. Penggunaan ekstrak ganggang laut untuk transportasi tanpa media air selama 12 jam memperlihatkan bahwa pada konsentrasi 0,946% kelangsungan hidup ikan kerapu dapat mencapai 100%.

Kata kunci : Caulerpa sertularioides, Ikan kerapu lumpur, Waktu dedah

Authors

Dadi Sukarsa
jphpi@ipb.ac.id (Primary Contact)
SukarsaD. (2010). Penerapan Teknik Imotilisasi Menggunakan Ekstrak Alga Laut (Caulerpa sertularioides) dalam Transportasi Ikan Kerapu (Epinephelus suillus) Hidup tanpa Media Air. Jurnal Pengolahan Hasil Perikanan Indonesia, 8(1). https://doi.org/10.17844/jphpi.v8i1.1023

Article Details