STRATEGI PEMASARAN PRODUK SUSU NUTRISI ENTERAL KLINIKAL

Ety Sri Setiyanti, Agus Maulana, Idqan Fahmi

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhikonsumsi susu nutrisi enteral klinikal pada orang dewasa, Menganalisapengetahuan dan persepsi para dokter/ahli gizi terhadap susu nutrisi enteralklinikal dan merumuskan strategi yang dapat diterapkan dalam memasarkan produk.Thesis ini juga menguji bagaimana pengaruh para pakar dalam mempengaruhi orangdewasa dalam mengkonsumsi susu nutrisi enteral klinikal. Penelitian inidilakukan di lima rumah sakit di Jakarta selama bulanFebruari 2009. Total sampel 111 responden orang dewasa dan 61 pakar (dokter danahli gizi). Data dianalisa menggunakan model logit. Hasil yang didapatkanmengindikasikan bahwa faktor yang mempengaruhi responden untuk mengkonsumsiproduk susu nutrisi enteral klinikal adalah pengaruh dokter/ahli gizi, latarbelakang pendidikan, pengeluaran bulanan dan faktor ketersediaan produk. Merekalebih memilih membeli produk dalam kemasan soft pack atau dus daripada kemasankaleng dan sebagian besar adalah usia 36-55 tahun. Faktor yang mendorong pakarmenyarankan produk tersebut adalah harga, kelengkapan kandungan gizi, masakadaluarsa yang panjang, ketersediaan produk dan kejelasan informasi nilai gizidan lainnya di kemasannya. Saat ini target strategi pemasaran mengutamakanpromosi melalui pendekatan kepada tenaga medis profesional oleh staf delegasimedis dari perusahaan. Target utama adalah dokter dan ahli gizi karena merekamempunyai kekuatan dalam mempengaruhi pasiennya. Strategi kedua adalahmemperkuat penyediaan produk di pasar dan sistim pendistribusian yangbaik. 

Authors

Ety Sri Setiyanti
jma@mb.ipb.ac.id (Primary Contact)
Agus Maulana
Idqan Fahmi
Sri SetiyantiE., MaulanaA., & FahmiI. (1). STRATEGI PEMASARAN PRODUK SUSU NUTRISI ENTERAL KLINIKAL. Jurnal Manajemen & Agribisnis, 6(2), 109-123. https://doi.org/10.17358/jma.6.2.109-123

Article Details

Most read articles by the same author(s)

<< < 1 2 3 4 5 > >>