PENGETAHUAN DAN KETERAMPILAN NELAYAN TENTANG KESELAMATAN KERJA DI PPP MUNCAR, BANYUWANGI

  • Mohammad Imron Departemen PSP FPIK IPB
  • Riris Nurkayah Alumni Program Sarjana Departemen PSP FPIK IPB
  • Fis Purwangka Departemen PSP FPIK IPB

Abstract

Pekerjaan pada kapal penangkap ikan merupakan pekerjaan yang tergolong membahayakan
sehingga rawan menimbulkan kecelakaan kerja. Penyebab kecelakaan pada kapal perikanan, yaitu
rendahnya kesadaran awak kapal tentang keselamatan kerja pada pelayaran dan kegiatan penangkapan,
rendahnya penguasaan kompetensi keselamatan pelayaran dan penangkapan ikan, kapal tidak
dilengkapi peralatan keselamatan sebagaimana seharusnya. Cuaca buruk seperti gelombang besar serta
kurangnya pengetahuan dan keterampilan dalam penggunaan peralatan keselamatan kerja. Data yang
dikumpulkan ada dua jenis, yaitu data primer dan data sekunder. Data primer diperoleh dengan cara
wawancara mendalam melalui kuesioner. Sedangkan data sekunder diperoleh dengan cara melakukan
penelusuran dokumen terkait informasi mengenai pengetahuan dan keterampilan nelayan.
Pengambilan data dilakukan dengan metode purposive sampling terhadap beberapa pihak yang
berkepentingan dengan keselamatan kerja nelayan. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi
pengetahuan dan keterampilan nelayan tentang keselamatan kerja. Hasil penelitian ini menunjukkan
bahwa nelayan memiliki pengetahuan dan keterampilan yang minim mengenai keselamatan kerja dan
prosedur bekerja di kapal serta pengelolaan keselamatan kerja di PPP Muncar tidak terlaksana dengan
baik.
Kata kunci: keselamatan kerja, pengetahuan dan keterampilan nelayan, PPP Muncar

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2018-07-27
Section
Articles