Kata Pengantar

  • Kata Pengantar TIP

Abstract

PRAKATA

Pembaca yang budiman,
Puji syukur kita panjatkan ke  hadirat Allah SWT,  
atas berkat dan rahmatNya pada  kesempatan ini
kami  dapat kembali  menyajikan artikel-artikel
menarik pada  Jurnal Teknologi Industri Pertanian
Volume 24 Nomor 2 Edisi Agustus, Tahun 2014.  
Semua artikel yang dimuat pada Jurnal Teknologi
Industri Pertanian ini telah ditelaah  dan diseleksi
oleh  Dewan Editor  dan  Mitra Bebestari  yang
kompeten.  Hanya artikel-artikel  berkualitas  baik
dan  sangat baik  yang dapat dimuat pada Jurnal
Teknologi Industri Pertanian.  Topik-topik  yang
disajikan  pada edisi kali  ini  mencakup:  Sistem
pendukung keputusan cerdas pengembangan
agroindustri karet alam dengan pendekatan  
produktivitas hijau menggunakan    fuzzy  AHP
(Analytic Hierarchy Process);  Biogas formation
from rice straw and market waste  in semi-dry
fermentation system;  Sifat korosif surfaktan MES
(Metil Ester Sulfonat) dari minyak sawit  dalam
pemilihan  bahan  surface facilities  untuk  aplikasi
EOR (Enhanced Oil Recovery), Gap analysis and
projection model of Indonesian palm oil-based fatty
acid and fatty alcohol industry;  Sifat  fisik dan
mekanik papan partikel  dari  ampas         
jarak kepyar;  Pengembangan dan analisis teknis-
finansial alat pengering pati  sagu model agro cross
flow fluidized untuk menunjang agroindustri sagu di
Papua;  Influence  of  material  density  and  stepwise
increase  of  pressure  at steam distillation to the
yield and quality   of cajuput oil;  Kajian pembuatan
arang aktif berbahan baku bagas tebu melalui
kombinasi proses karbonisasi hidrotermal dan             
aktivasi kimia.  Sebagai penutup disajikan artikel
tentang  penilaian daur hidup botol gelas pada
produk minuman teh.
Kepada penulis dan  mitra bestari  yang telah
berkontribusi pada penerbitan  jurnal edisi ini, kami
menyampaikan terima kasih yang mendalam.    
Sebagai akhir kata,  kami  mengundang rekan
sejawat peneliti  dan praktisi  agroindustri  
mengirimkan naskah untuk disajikan pada jurnal
ini.  Saran dan kritik yang membangun  dari
pelanggan,  pembaca dan para pihak lainnya sangat
kami harapkan.  Selamat membaca.

Ketua Dewan Editor

Marimin
Published
2014-10-30
How to Cite
TIPK. P. (2014). Kata Pengantar. Jurnal Teknologi Industri Pertanian, 24(2). Retrieved from https://jurnal.ipb.ac.id/index.php/jurnaltin/article/view/8586